Tempat kuliner di bandung yang lagi hits
Advertisements

Salah satu kota wisata yang menjadi andalan Indonesia adalah kota Bandung, oleh karena itulah konsep tempat liburan yang terbaik dan unik akan dapat ditemukan dikota ini. Tetapi selain tempat wisatanya yang menarik, yang menjadi daya tarik lain dari kota ini adalah adanya berbagai macam jenis kuliner. Sehingga jangan heran jika Bandung dijadikan surganya kuliner, karena dikota ini akan banyak makanan yang dijajakan mulai dari jajanan yang kecil hingga makanan yang berada di cafe ataupun restoran.

Sehingga untuk buat para wisatawan rasanya tidak akan mengalami kesulitan pada saat akan melakukan wisata kuliner. Ada banyak tempat kuliner enak di kota Paris Van Java ini, dimana semua tempat kuliner itu menyajikan berbagai macam makanan enak yang seringkali dicari oleh para wisatawan pada saat datang ke kota ini. Sehingga terkadang akan membuat para wisatawan merasa kebingungan karena saking banyaknya kuliner enak dikota ini.

Tempat Wisata Kuliner Hits Di Bandung

Tetapi para wisatawan ini tidak perlu khawatir karena kami akan memberikan referensi tempat kuliner yang sedang hits di Bandung. Berikut beberapa tempat kuliner di Bandung yang sedang hits diantaranya yaitu :

  1. Lisung Cafe

Image result for Lisung Cafe

Lisung café ini akan menawarkan sejumlah fasilitas bersantap yang unik, dengan desain interiornya yang tergolong sangat sederhana dengan meja makan yang berbahan kayu. Ada 6 menu andalan disini seperti nasi panggang lisung, nasi panggang kompeni, sop buntut bakar, green day, stone roses, dan lisung breeze.

 

  1. Batagor Hanjuang

Image result for Batagor Hanjuang

Batagor ini merupakan kuliner khas Bandung yang merupakan singkatan dari bakso tahu yang digoreng. Salah satu batagor yang paling terkenal di Bandung dan banyak dikunjungi pembeli adalah Batagor Hanjuang. Rasa ikan tenggirinya itu pas dilidah dan adonan bumbu kacangnya itu sangat sempurna, gurih, dan sedikit pedas.

Advertisements

 

  1. Es Duren Pak Aip

Related image

Es duren Pak Aip ini berisi butiran daging buah durian yang utuh, es serut, dan pemanis tambahan. Disini akan disediakan beberapa macam pemanis tambahan seperti susu kental manis, cokelat, dan gula merah. Rasa es duriannya itu berbeda dengan yang lainnya karena daging buahnya itu akan sangat terasa lebih manis dan lembut pada saat dilahap.

 

  1. Bebek Ali Borromeus

Related image

Bebek Ali Borromeus ini memiliki rasa daging bebek yang enak, empuk, dan bebas aroma amis. Bebek Ali ini akan disajikan bersama sepiring nasi, sambal, dan lalapan. Bebek ini akan membuat ketagihan karena bumbunya yang sangat pas dilidah. Tetapi selain bebek, ada menu yang lainnya seperti ayam goreng, burung dara, dan pecel lele.

Itulah beberapa tempat kuliner di Bandung yang sedang hits. Selain itu masih ada tempat hits lainnya seperti nasi cikur warung inul, rumah sosis, kopi ireng, dan yang lainnya. Nah bagi kamu yang ingin mengunjungi tempat nongkrong hits di Bandung, pastikan terlebih dahulu apakah tempat tersebut buka dan sesuai dengan keinginan kamu ya!

Advertisements